Rileks dan Kuasai Materi Jadi Kunci Andi Sumangerukka Persiapkan Debat Kedua

Kendari, Politik286 Dilihat

KENDARI, BENTALA.ID – Pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Andi Sumangerukka (ASR)-Hugua membagikan tipsnya jelang perhelatan debat kedua yang digelar di salah satu hotel di Kabupaten Kolaka, Jumat (1/11/2024) malam.

Menurut ASR, debat dinilai dari penguasaan materi, performance, serta pandangan untuk bisa memimpin ketika terpilih nanti.

“Persiapannya biasa-biasa aja. Pagi-pagi kita salat, olahraga, habis itu rileks. Karena dibutuhkan energi yang banyak, jadi kita harus rileks melepaskan semua beban di pikiran yang mengganjal,” bebernya.

BACA JUGA :  ASR Disambut Dukungan Ribuan Emak-Emak saat Berkunjung di Kolaka

Dikatakannya bahwa menjadi seorang pemimpin harus bisa mengayomi seluruh masyarakat, bisa berdiri pada semua golongan dan harus bisa merangkul.

Sebagai calon pemimpin, ASR paham bahwa perbedaan merupakan bagian dari keniscayaan. Namun, setelah selesainya kontestasi harus bisa kembali duduk bersama saling merangkul untuk membangun Sultra yang lebih baik.

“Mari kita jaga kondusifitas wilayah agar kedepan Sultra ini bisa menjadi maju, karena stabilitas itu diwujudkan,” ujarnya.

Ia juga menyebut, suksesnya debat pertama di Baubau dua pekan lalu karena kemistri antara dia dan wakilnya, Hugua telah lama terbangun. Hal tersebutlah yang diakuinya menjadi sumber kekompakan mereka diatas panggung.

BACA JUGA :  Di Hadapan Ribuan Masyarakat Mawasangka Timur, Hugua Janji bakal Alokasikan 80 Persen Anggaran ke Desa-Desa  

Saat ASR menjadi Danrem, Hugua menjadi Bupati Wakatobi. Saat ASR menjadi Kepala BIN Sultra, Hugua juga masih menjadi Bupati Wakatobi, bahkan saat Hugua menjadi anggota DPR RI, ASR mengaku masih sering bertemu dengan Hugua.

“Menurut saya ini adalah jodoh. Jodohkan di tangan Allah SWT. Kita hanya menjalankan proses. Itu sudah digariskan, nda ada yang kebetulan,” pungkasnya. (*)

Redaksi

Komentar