Salat Idulfitri di Masjid Al-Kautsar, Pj Gubernur Sultra: Mohon Maaf Apabila belum Penuhi Seluruh Harapan Masyarakat

Kendari1183 Dilihat

KENDARI, BENTALA.ID –  Pj Gubernur Sultra, Andap Budhi Revianto, melaksanakan salat Idulfitri 1 Syawal 1445 hijriah di Masjid Raya Al-Kautsar. Ia tiba sekitar pukul 06.50 Wita didampingi putra dan putrinya. Turut hadir pula Ketua DPRD Provinsi Sultra, Danrem 143/HO, dan Sekda Provinsi Sultra. Salat Idulfitri dimulai tepat pada pukul 07.00 Wita, dengan imam  K.H. Mursyidin, dan khatib yaitu Wakil Ketua MUI Sultra, K.H. Djakri Nappu.

Dalam sambutan singkat sebelum salat, Pj Gubernur menghaturkan permohonan maaf lahir dan batin. Ia juga meminta maaf jika selama kurang lebih tujuh bulan bertugas di Sultra belum dapat mewujudkan semua harapan masyarakat. Selain itu ia juga berterima kasih kepada seluruh masyarakat Sultra yang telah berjuang menghadapi berbagai kesulitan, terutama dalam hadapi Covid el-nino berkepanjangan dan bencana hidrometeorologi berupa banjir.

BACA JUGA :  Luncurkan Program Klinik Pangan, Pj Gubernur Sultra : Semoga Bermanfaat Bagi Masyarakat dan Ketahanan Pangan

“Terima kasih kepada seluruh masyarakat Sultra yang telah memberi contoh kepada para pejabat publik, termasuk kepada saya selaku Pj Gubernur, tentang arti perjuangan hidup. Kita percaya tiada satu pun insan yang akan mencapai kemenangan jika tidak mampu melampaui kesulitan,” ujarnya.

Jemaah salat Idulfitri di Masjid Raya Al-Kautsar Kendari. Foto: Ist.

Andap berharap, melalui perayaan Idulfitri ini menjadi titik awal untuk perjalanan selanjutnya, perjalanan yang selalu mengarahkan hati, pikiran dan batin kita kepada Allah SWT.

BACA JUGA :  Silaturahmi dengan Ribuan Masyarakat Wundulako, ASR-Hugua Tawarkan Solusi Pertanian dan Kesejahteraan Tenaga Medis

“Satu bulan lamanya kita menjalankan ibadah puasa Ramadan. Kita melatih diri bukan hanya sekedar menahan lapar dan dahaga, tetapi juga mengasah kesabaran kita. Insyaallah ibadah tersebut akan kita lanjutkan untuk menjadikan keimanan kepada-Nya sebagai benteng sekaligus tameng di sisa usia pengabdian kita semua,” paparnya.

Ia juga menyampaikan harapannya, agar dapat berkhidmat untuk mewakafkan hidup di jalan yang mendaki dan sukar.

“Semoga kita termasuk orang-orang yang memilih dan dipilih oleh Allah SWT menjadi orang-orang yang menempuh jalan kebajikan,” tukasnya. (*)

 

Redaksi

 

Komentar